"LABELS"

-----------------------------------


Senin, 04 Mei 2015

Secrets

Ciao! It has been ages since the last time I posted something here. But, It didn't mean that I stopped writing. Thanks to Ms. Dhany and Mr. Baron who really helped me improving my writing skill. 
You guys... are really kind and awesome. *Bighug*

Well,I would like to share you one of my short stories. And this one has been published in "Easy"Jogja English's Monthly Bulletin - March 2015 Edition.


(Pic : From Google)
It was 2.15 am. The iron wheels on the train kept going round and round. Most of the passengers were sleeping like a log. It was so cold over here. They were curled up in their blanket. But, I was still awake. It felt like drowsiness reluctant to come to me this time even my body was really exhausted. I was still drowned in my own thought.

My eyes could not stop staring at a paper. The paper that finally made me buy the train ticket in the last minute and made me go through these railways from Jakarta to Yogyakarta in this midnight trip. Yup, It was an invitation card for college alumni reunion.

Honestly, I was very excited and happy to meet them. But, by attending this reunion, I could not escape myself from remembering some memories that I had tried to erase from my mind long ago.
I put my earphone off of my ears. I had repeated the song playlist more than three times which in fact was useless to stop remembering the memories. The more I tried to forget it; the clearer memories illustrated in my mind. They seemed like thick as hail and fulfill every part of my mind. I totally could not handle my thought now.

***

The room turned to be quite suddenly while she was walking up to me. I was very surprised to know that she came to the music studio only to meet me. She said that she came to give me and my band an offering to be a guess star on her birthday party that would be held in a week later.

The offering made me speechless. It was like a dream for me to be invited by her and got the offering directly from her. It made me feel like I was the most special man on earth ever.

She was my classmate. We took the same major in the university. She was smart, beautiful, friendly and even fashionable. I bet that every normal guy could crush on her easily because she was not like a girl in general. I had been admiring her since my first semester in the university. She was like a star in the sky for me. I was nothing compared to other cool and famous guys in my campus who tried to get close with her. So, I chose to admire her secretly. I did not want to expect more.

Her name was Regina. Most of my friends called her “Rey” but I preferred to call her “Gina”. It just sounded cute for me and fortunately, she did not mind with it. Probably, it did not matter for her because we rarely talked to each other.

Until someday…

A lecturer chose her to be my partner in one of our campus projects. The lecturer divided the members of the class into some groups; a smart student was coupled by a ‘not smart enough’ student. It was the first time in my life that I felt lucky to be a dummy.

We had to finish the project in a month, thus we did the project almost in every day. I tried my best to look as a smart guy even I had to prepare myself since the night before and studied until midnight. I focused myself on the project only to impress her. I canceled all of my band rehearsal schedules. I declined to hang out with my friends and spent my time only to go to library or book store. I wanted her to see me not as a stupid man even if she never treated me so.

The project sadly was over and there was no reason to meet her anymore. Although the project had made us closer than before, I was still not brave enough to take her out even only for hanging out. What was wrong with me? Did I expect too much this time?

***

I dressed myself up, combed my hair, and sprayed my perfume to my body before stepping up to the stage. I prepared to set my guitar up, checked my microphone while my eyes tried to look her around. My heart beat one and two. Oh goodness … I thought that this nervousness was going to kill me.

My band and I were ready to start our first song. We had rehearsed so hard more than a week only for this show. I wanted to show her my best performance this time.

It was in the middle of my third song. She finally came up.

She wore a beautiful white dress. Her make up looked natural. I liked the way she tied her long hair, those shoes that she wore, her smile, and her expression while she greeted the guests. And… when I was engrossed in looking at her, unbelievably, she suddenly waved her hand and smiled at me. Wow! This was the most favorite part for me.

The party was going well so far. Everyone looked enjoy it. And so did I. I could sing the songs enjoyably. 

Until …

It was a part of the party when she had to blow the candles. But, she was not going to do it before someone who she had been waiting came up there.

Everyone asked around. The guests looked very curious, especially me.

Who was the person? How special the person was for her?

After waiting for couple minutes, the person finally came to the party; he was a cool and handsome guy with a sweet smile.

Regina ran up to the guy and directly hugged him. He smiled. He whispered something to Regina’s ear. Rubbed her head softly then brought her to the birthday tart to accompany her to make wishes and blew the candles.

It made my heart split asunder automatically.

***

I almost fell asleep. But the ringing from my phone disturbed me successfully. I had just got a message from Tommy. He was one of my best friends.

“Freu… No need to stay in hotel.
Just come to my house.
Spend your nights here.
Let me know if you have arrived.
I will pick u up.”

When I just put my phone back to my pocket, I heard a voice. It was the announcement from a train station. Yeah, I was about to arrive in Yogyakarta.

It had been ages since the last time I met her. Because not very long time after the birthday party tragedy, I moved out to continue my study abroad by joining a student exchange program so that I had not met her for many years. But I did not know why… my feeling to her was still the same. It did not change at all. Nay, I thought that I was a freak sometime.

I got off from the train. I was stepping up to the exit door of the train station while thinking; I was still in doubt. “Should I come to the reunion? Why if I meet her? What should I say? Maybe she will come with the guy. Maybe he has become her husband. Even they probably come to the reunion with their children also. Who knows?”

My thought was going to be wilder, wilder and wilder now. I gave up. I could not face the same situation twice. My heart was not strong enough if the worst thing happened.

I turned around then walk up to order a ticket to go back to Jakarta with the nearest schedule.

***

Regina entered her room. She just came from attending the reunion. Her face looked tired and gloomy.

There was a guy who was lying on her bed. Yup, he was the cool and handsome guy who had a sweet smile. He stared at Regina without saying anything.


“Are you going to mock me. Huh?” Regina said without looking to his face.


The guy got up and kept staring at Regina silently.

Regina put her bag on her bed before turning on her laptop.
She stepped up to the bathroom sink to wash her face while waiting for her laptop to be on.
And after loading for a moment, it was on.
There was a picture of a guy as the background of her laptop.

He was …

Freu.


“It’s been enough for waiting. Let it go. Live your real life dear sister…” The guy said and leaves the room.

********

Minggu, 08 September 2013

3 Hari Belajar Mencoret-coret

Yeah!
Bener banget!
Udah lumayan lama aku gak nongol dan posting disini.
Dan untung ajaaa... Dunia maya tidak murka sodara sodara...
Gak kebayang kannn kalo blog ku sampe lumutan dan ditumbuhi semak belukar gara-gara udah aku tinggalin sekian lama. Hiiihh.. Kan bisa angker kayak Pu'un Beringin... Hehehe.. (^^)v

Baiklah...
Hari ini aku nyoba untuk kembali belajar menulis....
Dan daripada bingung mo nulis apaan...
Aku cerita tentang hobi baruku aja deh yaaa...

Hobi ini berawal dari sifat ku yang terobsesi banget sama apapun yang berhubungan dengan seni (*kecuali seni yang berwujud cair itu lho yaaa! :P). Ditambah dengan kadar rasa penasaranku yang terkadang gak wajar (*baca : Keterlaluan). Hehehe...

Oke... beberapa waktu yang lalu saat aku kurang kerjaan, mulailah aku berselancar di dunia maya dan mengunjungi situs sosial media-nya miliaran umat di muka bumi (*baca : Facebook). Gak butuh waktu lama, aku udah langsung asyik ngeliatin koleksi gambar-gambar salah seorang temenku. Yups! bukan sembarang gambar. Gambar-gambar yang sedang aku plototin ini adalah gambar-gambar hasil design nya dia sendiri. Dan kemudian... aku mulai terpesona dan terkagum-kagum. Saking kagumnya sampe' rasa penasarankku yang tadinya lagi leha leha di dalem hati, langsung terpancing keluar dari sarangnya.
Akibatnyaaaa...
Bergegaslah aku menuju mbah google untuk mencari tutorial.
Aku pengen belajar design dan drawing!!!!

Setelah membaca dan berusaha memahami penuturan dari tutorial, dengan modal nekad, dan tanpa basa-basi lagi, aku langsung mulai mencoba mencoret-coret layar monitorku.
Alhasiiiiil....
Gak kerasa udah seharian aku khusyu' didepan monitor. Lupa makan, lupa waktu. Ckckckck....

Awalnya memang kerasa sulit dan susah banget. Namun karena rasa penasaranku yang sudah kadung membuncah (*ceilahhh bahasanya euyy.. hehe..), dan tekad sekuat baja untuk pengen bisa drawing dan design... Hari itu... aku berhasil menciptakan hasil coretanku yang pertama...

Taadaaaa....

(Hasil coretanku yang pertama)
Niatnya sih pengen bikin karakter diri sendiri gituuuu, tapi waktu aku liatin ke si bawel, dianya malah ketawa dan ngomong kalo gambar ini tuh lebih mirip sama Mpok Ely Sugigi. Huaaaaaaaaaaaaaaaaaaa.... (*Nangis ngglesotan di aspal)

Haks!!!
Omongan si Bawel gak mematahkan semangatku sama sekali. Malah sebaliknya... rasa penasaran dan tekadku makin menggebu-gebu menderu-deru pemirsah...
Memang... kalo untuk urusan corat coret begini, si Bawel lebih berpengalaman karena backgroundnya Arsitek. Makanya... kritik dan saran dari si Bawel malah jadi bekal untuk praktek belajar corat coretku berikutnya.

***

Hari ke-2....

Aku pengen nyoba bikin gambar karakter untuk sahabatku siska.
Dan mulailah aku asyik dengan kegiatan mencorat-coret layar monitorku lagi.
Untuk kali ini, udah gak kerasa sesulit kemarin karena udah mulai terbiasa dan mulai hafal tools design nya.

Kalo kemaren butuh seharian untuk bikin 1 gambar, dan untuk kali ini.... gak sampe setengah hari. Yeayyyy...

(Gambar Hari ke 2)

Yak, setelah gambarnya selesai... langsung aku kirim ke sahabatku. Dan Alhamdulillah sih dia seneng...
Etapiiiii...
Gimana komentar si Bawel untuk kali iniiiii????

Hemmm...
Dia cuma komen.. "Lumayaaaannn..."Sambil senyum monyet.

***

Hari ke-3...

Karena baru dapet nilai lumayan dari si Bawel. Hari ini aku bertekad untuk menggambar lagi.
Aku mutusin untuk menggambar karakter si Bawel dan aku.

Hari ini aku semakin lihay dan udah semakin terbiasa...

Tassss Teeesssss... Jebreeeetttt....

Ahayyyyyy....

Akhirnya selesai juga gambarnya.... \(^o^)/


(Gambar Hari ke-3)
Untuk gambar kali ini si Bawel sudah mulai manggut-manggut sambil senyum.
Asikkk.... :D :D :D (*nyengir kuda)
Dan waktu aku pajang jadi Display Picture di BB sih... lumayan banyak yang ngasi komentar positif. Siiipppp...
Trus juga baru tau dari temenku yang lagi di Jepang, kalo katanya gambar-gambarku ini sejenis gambar "Chibi" (gambar orang dengan karakter pendek/boncel gitu).
Kirain mah Chibi itu cuma nama Girl Band... (*kemudian pose imut) Hehehe... :P

Well,
Sejauh ini...
Belajar mencorat coret masih sebatas hobi aja siiihh buat aku...
Secara... memang pada dasarnya aku gak punya background formal yang berkaitan dengan design... dan gambar-gambar ini juga semata-mata tercipta hanya karena rasa penasaran dan modal nekad semata. Hehehehe...

Tapi kalo bisa jadi ilustrator buku atau majalah gitu...
seru juga kali yaaaa... mihihihi... (*tutup muka pake baliho) :D




Kamis, 24 Januari 2013

Tentang...

(My own photo)

Terhadapmu...
Akulah orang yang terlalu gampang untuk rindu...

Tak perlu menunggu berjauhan...
Saat mendung menggantung di wajahmu
seketika itu... aku rindu pada senyummu...

Sulit memang...
mengeja rindu ini sendirian...
Rasa ini terlalu abstrak...
membuatku kehabisan akal 
mendeskripsikan bentuk rupanya kepadamu...

Mungkin...
dia seperti petikan nada enam dawai
yang menyeruak liar... dari efek delaymu...
Datang berulang-ulang...
Bersahut-sahutan...

Tak seperti staccato
timbul... tenggelam... sesaat...
Rindu ini berpacu menderu...
layaknya ritme stringendo yang semena-mena pada tempo...

Entahlah...
Sulit melukiskan rasa ini walau hanya dengan dimensi paling sederhana...
Lagipula...
aku tak berharap kau tau
bahwa aku rindu padamu...

Hanya saja... 
egoku terlalu tinggi
membiarkan rinduku sebatang kara
tak berteman.

Aku ingin kau juga merindukanku
Agar kau mengerti rasanya...
Agar kau tau sensasinya...

Aku ingin kau juga merindukanku
Agar rinduku dan rindumu...

cari mencari...

kemudian...

bertautan pada akhirnya...


Selasa, 22 Januari 2013

Versatile Blogger Award :)

 
Award ini aku peroleh dari Windiarszeni Saputri. Lumayan kaget juga sih waktu tau Windiarszeni ngirimin mesej ke inbox ku ngasi tau kalo aku dapet award ini. Padahal udah lumayan lama aku cuti dari dunia per-blog-an. Semoga award ini bisa menjadi  "cambuk" supaya aku rajin nge-blog lagi! Khikhikhi... #nyengirkuda :D

Makasih banyak ya Windiarszeni sudah mau bermurah hati mempercayakan award ini kepada http://ningrumdanke7nada.blogspot.com. Semoga gak salah piliha ya Win.. hehehe...

Nah! Berhubung award ini dengan resmi sudah dipercayakan kepadaku...
Berarti aku juga kudu ngikutin rules untuk gunain award ini. 
Ini dia rules nya :
      1.       Nominate 15 fellow bloggers.
2.       Let the nominated bloggers know that they have been nominated for this award.
3.       Share 7 random facts about yourself.
4.       Thank the blogger who has nominated you.
5.       Add the Versatile Blogger Award to your post.

Olraiiitttt! Aku mulai dengan membagikan award ini ke 15 kawan Si Lilin Kecil Belajar Menulis. Inilah mereka, taadaaaaa.....
  1. Tea'
  2. Samuel
  3. Bang Hendra
  4. Yogiek
  5. Akmal
  6. Rahma
  7. Mas Angga
  8. Aiu
  9. Si Roel
  10. Agust Hutabarat
  11. Aya Mouri
  12. Viraun
  13. Lulu
  14. Dipragha
  15. http://gwbosen.blogspot.com/
Semoga makin rajin ngeblognya ya manteman...
Silahkan ambil awardnya dan pajang di blog masing2. Jangan lupa ikutin rules nya juga... :)

Well, Sambil ngasi kabar ke 15 kawan ku tadi yang begitu aku idolakan, mau gak mau aku juga harus berbagi tentang "7 random facts about my self". 
Huhuhuhu... terharuuuu...  *Halahhhh.. Apa-apaan pula iniii pake terharu* #tabok

Wokeyyyy mari kita mulai....
Siappp yakkkk....

1. 
Minuman favorit ku adalah Susu coklat anget gak pake gula di gelas gede yang aernya tiga per empat (3/4) gelas. Nahhhh loooo.... kalo pas makan di warung gitu... 99% orang warungnya pasti mrengut tiap kali aku pesen minuman ini. Hihihihi... 

2.
Aku selalu tergila-gila dengan yang namanya musik. Kayak yang pernah dibilang August Rush : "I love music more than food". Nah... kira-kira aku juga kayak gitulah... kecuali kalo lagi laper ya tetep milih makanan siiihhh... hehehe... 

Aku suka nyanyi, juga suka main alat musik. Misalnya gitar, keyboard, sama biola. Walaupuuuun cuma bisa maen di kord yang itu-itu aja... 
Aku udah mulai belajar maen gitar sejak kelas 4 SD tapi sampe sekarang gak jago jago...!!! *Horeeeeeee....* #Standing Ovation


Nah, saking kecanduannya sama musik nihhh, kegiatan "nongkrong di belakang"-pun baru mantafff rasanya kalo sambil masang headset, trus muter mp3... Sensasinya... Bbbeeeeuuuuuuggggghhhhhh..... :D :D


3.
Entah apa sebabnya... Salah satu tempat yang paling inspiratif buat ku adalah "tempat nongkrong di belakang" *Aiiiihhh.... ini kenapa ceritanya kesana lagiiii siiihh...!!!*
Etapiiii beneran lho.... Banyak ide-ide yang aku dapet waktu nongkrong disana. Beberapa karya yang udah aku bikin, banyak yang berasal dari buah pemikiran, perenungan, dan khayalan waktu kegiatan per-nongkrong-an ku itu sodara sodari... Salah satunya nihhh... lagu "I Love You But I Love Me More". Nada-nada dan tema lagunya aku dapetin di tempat keramat itu...!


4.
I Love Converse!!!!
Mataku selalu berkaca-kaca (mupeng) tiap ngeliat sederetan sepatu converse di etalase toko atau di website nya converse. Aku lebih rela ngeluarin duit untuk beli sepatu ini. Di bandingin harus ngeluarin duit buat beli high heels, sepatu2 girlly lainnya yang harganya jauuuuhhhh lebih murah sekalipun! Kecuali emang karna bener-bener TERPAKSA dan karna BENER-BENER BUTUH harus beli dan harus make. Baru deh....
Well, Semakin buluk sepatu converse ku, semakin aku jatuh cinta padanya... Owuwoooo...

Untungnya si Bawel juga pencinta converse. Jadi kadang-kadang suka hunting bareng deh. Lagipula, Si Bawel gak pernah suka kalo aku pake High Heels (Beberapa cowok kan suka banget ngeliat cewek pake high heels. Keliatan sexy kali yaaaa...). Bahkan aku dan si Bawel pernah berantem hebat cuma gara-gara aku make heels waktu ngamen sama Volare (waktu itu dress code ngamen nya emang kudu gitu). Entahlah... Kenapa dia gak suka banget kalo aku make heels... Padahalkan kakiku juga jenjang lhooo... kayak kakinya Balotelli... #ehhh

Ini dia salah satu Converse Sneaker kesayanganku
(Captured by Cing, Edited by Dimo)



5.
Jadi ceritanya.... 
Aku nyoba belajar nulis novel.
Nahhh... Udah banyak draft Novel dengan berbagai judul yang tersimpan di laptop ku. 
Tapi semuanyaaaaa.................
masih setengah jalan...................
belum satupun ada yang sudah berhasil "jadi". 
*Horeeeeee lagiiiiiiiiiiiii......* #Jingkrakjingkrak



6.


Aku lebih takut sama tes TOEFL daripada hantu. RrrrrrRrrRRrRrrr....



7.
Tiap nonton film atau musik video (musik video yang ada jalan ceritanya), aku gak cuma merhatiin alur dan jalan ceritanya, acting dari aktor dan aktrisnya, adegan-adegannya. Tapi... aku juga suka banget merhatiin "angel" yang di shoot sama cameraman nya, suka penasaran gimana caranya ngambil frame-frame yang menurutku begitu "menawan" tersebut. Mencoba menerka-nerka kira-kira berapa banyak kamera yang dibutuhin untuk dapetin suatu adegan yang menurutku begitu fantastis. Trus aku juga suka nebak ending cerita dari film atau musik video yg sedang aku tonton. Dan untuk film-film atau video musik yang endingnya gak terduga... Wahhhhhhhh setelah selesai nonton.... rasanya puasssss.... :D

Wokey Pipel...
Gak kerasa udah kelar ni "7 random facts about my self" nya...
Semoga dengan dibeberkannya "7 random facts about my self" ini tidak membuat inflasi mata uang atau pergolakan hebat di bursa saham tanah air.... #mulai ngawur .......Hahahahha........

Pokoknya....
Terus semangat ngeblognya ya manteman.... (Maksudnya jangan kayak saya... hehehe)

Buona giornata a tutti... :)


Selasa, 23 Oktober 2012

Sarcasm

"Sebenernya apa sih tujuan idup lo? Kehidupan macam apa yang pengen lo capai?"
Seorang sahabat bertanya padaku.

"Sederhana... Gue cuma pengen hidup dari dan dengan apa yang gue suka." Aku menjawab.

"Emangnya, apa yang lo suka?"

Aku terdiam. Berfikir. Dan seketika itu juga, sekian banyak opsi langsung menyeruak keluar dari ruang kepalaku.

"Nggak fokus!" Perkataannya seketika membuyarkan fikiranku. Dengan tepat dia menebakku.

Aku makin hening.

"Trus kenapa lo masih bertahan dengan kondisi lo yang sekarang?"

"I have no choice" Aku menjawab lirih.

"LO PUNYA! Yang lo nggak punya cuma keberanian."

Aku kembali terdiam. Sekali lagi tebakannya tepat.

"Hidup ini singkat yum. Lo nggak bisa minum sambil berlari. Lo harus fokus sama apa yang lo mau... Oke, Sekarang... apa yang lo dapet dari hidup lo?"

"Uang buat nyambung idup gue..."

"Ya... Lo jadi robot penghasil uang yang cuma bisa bermimpi, berkhayal disaat jam istirahat!!!! Ehh Yumm.... Tuhan nggak ngasi bakat kayak yang lo punya ke semua orang di dunia ini.... Talent... That's your money machine!"

"Hfffhhh.... How pathetic I am.. ya?"
Aku tertunduk. Seolah baru saja mendapat sebuah tamparan keras di wajahku.

"Lo percaya kalo Tuhan itu Maha Mengetahui?"

"Ya..."

Lo percaya kalo Tuhan itu Maha Mendengar?"

"Percaya.."

"Tanpa lo ucapin, Dia udah tahu apa yang lo pengen... Dia ngerti apa yang lo mau... Tapi kenapa Dia nggak langsung ngasi apa yang lo mau?

"Kenapa?"

"Kerena Dia pengen liat pembuktian dari lo... pengen liat seberapa besar kerja keras lo, seberapa besar keinginan lo buat mewujudkan mimpi lo itu...."

**********

Ternyata aku sudah begitu banyak membuang-buang waktu...
Aku! Si pemimpi, si pengkhayal yang tak punya keberanian...
Aku ingin berlari kembali...

Senin, 24 Oktober 2011

MUAK!

(Photo:Doc.Pribadi)

Beku
kaku
Apakah ini nyata?
benar-benar terjadi?

Ah!
Dada berkecamuk
membungkam hatiku sendiri
atas nama kepura-puraan...
dan aku... MUAK!

Mungkin kita terlalu memaksa diri
untuk berlagak menutupi
untuk memanipulasi keadaan
untuk suatu harap..
agar semua jadi lebih baik...

Namun ternyata malah fatal
AKU TERLUKA KARNA INI!


Senin, 17 Oktober 2011

Rakyat Ber-Party... Heyyyahhh...!

"Pagi Hugooooosssss!!! Assalamualaikummm..!!!"  
diiringi musik
"Dug.. jedag jedug jedag jedug...jedag jedug..."<---- Suara bedug. (^^)v

Eitss...!!!
Ini tuh gag kaya yang sodara sodari bayangin...
Mentang-mentang judul postingan ku "Rakyat Ber-party", bukan berarti party yang aku maksud disini adalah party yang begituan lho... [*Lahhh emangnya party yang gimana maksudnya??? ahaha.. #Gagjelas]

Hokeh....
Party yang saya maksud disini bukan party dunia gemerlap di malam hari yang mungkin biasa sodara sodari sebut dengan istilah "Duduk Gembira" itu... [*Ngasal] (^^)v
Apalagi untuk anak sepolos dan selugu seCUPU aku... kayanya gag mungkin banget ikut party jenis ini...
Jadi ya gag mungkin lah posting tentang party2 yang kaya gini... [*maklum.. anak kos.. buat makan aja susah... daripada doitnya dipake buat Dugem.. mending nonton konsernya Paramore, apa John Meyer Trio gitu.. ya gag? ya gag? <-------- *Ya podho wae yakkk.. hedehh...#hammer]

iya deh iya.... ngaku...
kalo soal Party "Duduk Gembira" ini aku emang norak dan gag gahoolll...
karna seumur hidup aku gag pernah *mau, gag tertarik ikutan dan ngerasain party model ginian.. [*sayangnya gag ada yg percaya.. hiks..hiks..]
Tapi ya.... mungkin suatu saat kudu dicoba juga ya.. biar tahu... biar gag katrok2 amat.. hehe.. :)

Olraittt Pipel...
Jadi gini...
Ceritanya waktu hari sabtu kemaren aku diculik ama pasukan Advontur...
trus di bawa ke sebuah tempat untuk homestay disana..
nah... tempat itu adalah kota yang gag pernah dapet nilai Sepuluh...
Yoaiiii... kota SALATIGA.. (^^)v
 
Sodara sodari sekalian...
Do you know??? Ini bukan sembarang lokasi...!
Karna apa??? 
karna waktu aku baru nyampe di tempat tujuan... aku pikir aku udah gag di Indonesia lagi... [*saking jauhnya dari kota]  \(~,~)/ <--- [#hiperbola] haha...

Tpi meskipun demikian...
itulah dia pesona nyaaa....
Kapan lagi bisa nikmatin suasana alam pedesaan nan asri dan tak berpolusi...
atmosfir keakraban dan keramahan penduduknya... mempelajari kebersahajaan, kesederhanaan warganya...
Woooowww... It's so awesome dude!

Apalagi desa ini letaknya di kaki gunung Merapi dan Merbabu...
Jadi, aku bisa dengan leluasa memuaskan mataku melihat pemandangan dua gunung ini menjulang dengan anggunnya menggapai langit tanpa hambatan...
Subhanallah... sungguh indah maha karya Tuhan YME... :)

(Mejeng di kaki gunung Merbabu)
[Captured by Pak Dedy || Edited by Pak Dedet]
Eitsss...
Itu baru bonusnya...
Ada hal yang lebih istimawa lagi yang aku dapet di desa ini...
Apa itu????

Ya itu tadi...
Party nya rakyat (*Pesta Rakyat, red).
Tradisi yang mereka sebut dengan 'Merti Desa' atau bersih-bersih desa ini merupakan wujud rasa syukur mereka kepada Sang Pencipta.
Yups... acara ini udah membudaya dan hidup di masyarakat sejak dahulu kala... sebagai kebiasaan yang dilaksanakan tiap tahunnya...
Dan OFKORSS...
aku ikut menyaksikan kemeriahannya dengan mata kepala pundak lutut kaki lutut kaki ku sendiri...
LIVE...!! hehe...

Konten acaranya macem2...
Ada acara doa bersama, pidato-pidato adat, acara karnaval dan arak-arakan, ada tari-tarian Reog, lengkap dengan dangdutan,... Haseeeekkkk... Serrrrr.... Ithik Iwirrr... [*sayangnya aku gag sempet ikutan ngibing nih..hahaha]

(Gini nih kalo Reognya lagi nge-dance hehe)
[Captured by Pak Dedy || Edited by Pak Dedet]
(Reog nya lagi nge-Fly cuy.. Mabokkkk --> Kesurupan)
[Captured by Pak Dedy || Edited by Pak Dedet]
(Acara rebutan isi 'Ancak' Beuughh... Rusuhhh ahaha..)
[Captured by Pak Dedy || Edited by Pak Dedet]
(Yesss!!! Berhasil berhasil horeee... Aku juga dapet isi Ancak nya.. WooHoo...)
[Captured by Pak Dedi || Edited by Pak Dedet]

Acara ini disambut dengan penuh suka cita oleh masyarakatnya...
gag tua gag muda, besar-kecil, panjang-pendek, lurus-keriting, mancung-pesek, kulit hitam-putih-sawo matang-belang2, mata belo-mata sipit, yahhh semua ikut hadir berduyun-duyun meramaikan dan memeriahkan pesta rakyat ini...
Tiap warga dari masing-masing RT berlomba-lomba membuat "Ancak" (*sejenis alat yang nantinya diisi tumpeng dan macem2 hasil bumi trus digotong diarak keliling kampung).
And... for your information dude...
kegiatan untuk bikin ancak beserta isinya ini udah start berhari-hari sebelum hari H lho..
ckckck.. bener-bener kompak warga desa ini... [#gedhek-gedhek Saluttt!!]

(Si mbah nya ikutan mejeng bersama jagungnya hasil perjuangan rebutan isi Ancak wah wah..)
[Captured by Pak Dedy || Edited by Pak Dedet]

Hmmm... bingung juga nih kira-kira 'kata' apa yang bisa mewakili dan menggambarkan suasana acara pesta rakyat ini...
Karna saking ruameenya... saking meriah, saking semaraknya......
Yeahhhh!!! pokoknya gegap gempita lah....
WOW!!!!

Sungguh suatu kepuasan tersendiri dan jadi salah satu pengalaman berkesan buatku karna bisa berkesempatan nyaksiin pesta rakyat ini...
Satu dari begitu banyak wisata budaya yang dimiliki negara kita tercintah...

Yupss!!! Indonesia memang seharusnya tuh jadi negara kaya raya...
Karna aslinya Indonesia itu memang sangat kaya..
sangat kaya dari berbagai macam aspek... lebih dari apa yang kita bayangkan... lebih dari apa yang kita sadari...
so...
tetep cintai.. lestarikan budaya dan pariwisata nusantara...
kalo bukan kita...
siapa lagi???
 :)

(Advontur! Yeayyy!!)

NB : 
Bukti otentik dan gambar lebih lengkapnya... nonton acara Advontur di Kompas TV Jawa Tengah (TVB) donk yah... hari Minggu jam 03.00 sore... hehehe...